10 Persamaan Antara Yahudi, Kristen, dan Islam


10 PERSAMAAN KONSEP KETUHANAN, TATACARA, DAN RITUAL KEAGAMAAN
UMAT YAHUDI, UMAT KRISTEN, DAN UMAT ISLAM 

Tapi karena umat Paulus merasa paling mengetahui seluk beluk urusan "internal" mereka dengan iman umat Yahudi, maka supaya kita tidak dianggap sok tau, maka untuk sementara ini kita bahas persamaan antara Yahudi dan Islam saja dulu. Tentang persamaan konsep ketuhanan Yahudi dan Kristen, nanti kita serahkan kepada ahlinya saja.

Begini:
Kedua agama ini dianggap sebagai Abrahamic religion, atau agama yang berakar pada ajaran nabi Ibrahim/Abraham. 

Sejarah panjang yang mengiringi perkembangan kedua agama ini pada suatu titik telah membuat mayoritas penganutnya saling menyimpan perasaan tidak nyaman antara satu sama lain. Situasi di timur tengah misalnya, terutama konflik antara Palestina dan Israel, semakin memperburuk hubungan antara keduanya.

Namun terlepas dari urusan Pemerintah Israel dan pemerintah Palestina yang menurut para imam Yahudi sendiri pada dasarnya bukan merupakan manifestasi dari sentimen agama (tapi sepenuhnya bersifat politik), maka mari coba kita lihat persamaan antara judaism dan Islam seperti summary berikut ini.

1. MENYEMBAH SATU-SATUNYA TUHAN YANG BENAR
Islam dan Judaisme merupakan agama monoistik, atau agama yang hanya menyembah satu Tuhan. Tidak ada oknum lain yang disembah kecuali Tuhan yang satu ini. Mereka percaya bahwa Tuhan tidak berinkarnasi ke dalam wujud siapa pun.

Allah bukanlah nama personal, seperti Zeus, atau Apollo. Melainkan kata dalam bahasa Arab yang berarti Tuhan, sama dengan kata ‘Elah’ dalam bahasa Yahudi yang juga berarti Tuhan. Sampai sekarang, orang Yahudi tidak memiliki nama personal yang pasti untuk Tuhan, mereka juga ‘tidak berani’ menyebut atau menulis nama Tuhan. Karena itu mereka sering menulis G-d untuk God, atau YHWH untuk Yahweh (nama Tuhan dalam tradisi Yahudi).

Muslim sendiri percaya bahwa umat Yahudi menyembah Tuhan yang sama dengan Tuhan umat Islam. Sedangkan kalangan Yahudi secara umum juga percaya bahwa muslim pun menyembah Tuhan yang sama dengan Tuhan mereka. Seorang Rabbi (pemuka agama) Yahudi yang paling terkemuka dan paling berpengaruh sepanjang jaman bernama Moses Ben Maimonides menegaskan bahwa “Islam adalah agama yang benar dan seharusnya diterima oleh non-Yahudi”.

2. NABI-NABI YANG SAMA
Muslim dan Yahudi percaya pada nabi-nabi yang sama, mulai dari Adam sampai pada Zakaria. Namun kedua agama ini berbeda pandangan tentang Yesus dan Muhammad.

Islam memandang keduanya sebagai nabi yang terhormat, sedangkan Yahudi memandang kedua sosok ini bukanlah nabi, melainkan hanya sebagai guru agama atau sebagai reformer, tapi tidak sebagai nabi.

3. KHITAN ATAU SUNAT
Kewajiban sunat atau khitan (Islam) dan tahara (Yahudi) sudah ada di dalam kedua agama ini sejak jaman Ibrahim.

Dikisahkan dalam kitab suci keduanya bahwa nabi Ibrahim mengambil perjanjian dengan Tuhan untuk berkhitan bagi dirinya sendiri dan seluruh keturunannya serta pengikutnya yang laki-laki.

4. BERDOA PADA WAKTU TERTENTU
Kita semua tahu bahwa berdoa boleh dilakukan kapan saja, tetapi kedua agama ini mewajibkan pemeluknya untuk berdoa dalam laku ibadah pada waktu-waktu spesifik dalam satu hari.

Islam menyebutnya sebagai Shalat yang dilaksanakan 5 waktu dalam sehari, sedangkan Yahudi menyebutnya Tefillah yang dilaksanakan 3 waktu dalam sehari. Kaum Yahudi juga memiliki gerakan sujud dan mengenal rakaat, seperti yang ada di dalam sholat umat islam. 

5. BERSUCI SEBELUM BERIBADAH
Kedua agama ini pun mengenal pensucian diri yang menggunakan air. Biasanya dilakukan sebelum melakukan ibadah wajib.

Cara umat Yahudi melakukannya pun hampir sama, yaitu membasuh kedua tangan, dan kadang juga kaki, sambil mengucapkan doa untuk bersuci.

6. MAKANAN HALAL DAN HARAM
Islam mengenal makanan Halal, sedang Yahudi mengenal makanan Kosher. Keduanya punya tata cara yang hampir sama.

Untuk tata cara penyembelihan pun sama, yaitu harus disembelih dengan menyebut nama Tuhan, harus memulai dari leher, harus membiarkan seluruh darah mengalir keluar. Selain itu, daftar makanan haram dalam Islam dan Yahudi pun hampir sama.

7. RITUAL HAJI
Dalam Judaisme kaum Yahudi ternyata juga memiliki kewajiban untuk berhaji yang dinamakan Hag. Kewajiban ini harus dilakukan 3 kali dalam setahun. Bedanya, umat Yahudi melakukannya di Yerusalem, sedangkan muslim di Mekah.

Tata caranya pun hampir mirip, karena para pengikutnya harus melakukan tawaf (keliling) sebanyak 7 kali. Selain itu, para pelaksana Haji dalam Islam dan Hag dalam Judaism juga sama-sama berkewajiban untuk menyembelih hewan kurban saat ritual Haji dan Hag mereka selesai.

8. MESJID DAN SINAGOG 
Para pemuka agama Yahudi telah ‘berfatwa’ bahwa seorang Yahudi boleh datang ke masjid untuk berdoa di sana. Sedangkan ia diharamkan untuk beribadah di rumah ibadah umat lain terutama gereja.

9. PUASA
Umat Yahudi pun melaksanakan ibadah puasa. Dan mereka meyakini bahwa puasa dapat menghapus dosa dan menambah pahala.

Puasa menjadi hal yang wajib bagi Islam dan Judaisme. Bedanya, umat Islam melakukannya selama sebulan penuh di siang hari pada bulan ramadhan, sedangkan umat Yahudi melakukannya 25 jam selama 2 hari penuh sebelum hari raya Yom Kippur, dengan tambahan 5 hari penuh puasa di siang hari.

10. UPACARA LAINNYA
Kedua agama ini memiliki ritual yang hampir sama dalam hal-hal sangat khusus seperti mengurus jenazah, ritual perkawinan, perceraian, dan lain sebagainya.
Filosofi di balik ritual seperti pemakaman jenazah hampir sama. Meskipun ada juga perbedaannya, inti dan filosofi dibalik ritual kedua agama ini hampir sama.

Itulah sedikit dari banyak persamaan antara agama Islam dan Judaisme yang tidak kita temui dalam kekristenan yang sejak dulu hingga hari ini masih berkhayal menganggap Yahudi adalah "saudara seiman" mereka.

Lain halnya jika ada di antara pendeta atau pastur mereka di sini yang dapat menunjukkan fakta-fakta tak terbantah, baik secara kitabiyah maupun pengapikasiannya di dunia nyata bahwa Kristen memang punya alasan untuk mengaku-ngaku sebagai saudara seiman umat Yahudi.

Jadi, bicara yang pasti-pasti saja, sesungguhnya umat Islam merasa prihatin dan sangat iba pada umat tersesat yang menyimpang jauh dari semua ajaran nabi Allah yang terdahulu dan yang terkemudian ini sehingga tidak pernah jelas JALAN LURUS TUHAN mana sesungguhnya yang mereka tempuh!

Sampai di sini, karena persamaan antara Judaism dan Kristen belum dijelaskan dalam TS kita ini, maka siapapun yang merasa dirinya sebagai pendeta, atau pastur di grup ini, INGAT! Pendeta atau pastur, silahkan tunjukkan pada umat Islam; 

Apa saja sebenarnya yang sudah kalian lakukan menurut ajaran dan hukum Torah serta Mazmur milik umat Yahudi yang seenak perut kalian comot lalu klaim sebagai bagian dari kitab suci kalian?

Monggo, silahken!


Share on Google Plus

Bagus Pamungkas

Saya adalah salahseorang cantrik Sekolah Minggu Gus Mendem dan Kawan Kawan dalam barisan Muslim yang melawan aksi penyesatan iman dan segala bentuk upaya pemurtadan terhadap umat Islam yang dilakukan secara melawan hukum baik oleh individu-individu maupun kelompok-kelompok tertentu demi kepentingan Kristen. Meski demikian, blog ini tidak dimaksudkan untuk umat Kristen secara luas melainkan terbatas hanya untuk para Misionaris, Evangelis, dan pendukungnya saja. Publikasi blog ini adalah bagian dari tugas para cantrik Gus Mendem menghimpun berbagai konten yang relevans dengan isu di atas, untuk selanjutnya diwartakan ke tengah-tengah komunitas penginjil dimaksud
UNTUK DIPERHATIKAN
Admins menghormati hak kebebasan berpendapat anda dalam merespons artikel manapun yang tersaji di sini. Karenanya, tidak ada pemberlakuan persyaratan khusus yang dapat diartikan sebagai pembatasan atas hak tsb. Sebagai gantinya, kami hanya minta anda menghormati kewajiban moral anda sendiri dengan menghargai tata-krama serta adab yang berlaku dalam budaya kita. Ekspresikanlah pendapat anda dengan menggunakan bahasa yang baik. Terima kasih.
    Blogger
    Facebook

0 Comments:

Post a Comment